tips terhindar dari flu

sehat itu sungguh merupakan suatu anugrah yang sangat mahal, sehat sudah tidak ada pada diri kita tentu semua yang ada tidak bisa dikerjakan dengan maksimal dan mungkin sama sekali tidak bisa dikerjakan, walaupun itu hanya flu ataupun demam bisa ini tentu sangat merugikan diri kita sendiri misalnya tidak bisa bekerja seperti biasa alhasil kita tidak bisa mendapatkan uang dan tentu tidak bisa berkaraya apalagi saya yang bergelut pada lingkungan pendidikan yang menuntut untuk tetap sehat apalagi ketika akan menghadapi ujian tentu seorang guru tidak boleh sakit, berikut ini saya akan berbagi tips untuk menjaga kesehatan khususnya menjaga kondisi tubuh dari serangan flu
1. Lebih banyak berada di luar
Berada di luar dan menghirup udara segar merupakan cara termudah untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh. hal itu juga sangat baik untuk kesehatan psikologis kita yang bisa mengurangi tingkat stress.Faktanya, tingkat stress yang tinggi dapat menurunkan sistem kekebalan tubuh.
2. Tidur yang cukup
Kekurangan tidur dapat secara kontinyu menghambat kemampuan dari sistem kekebalan tubuh. Faktanya sebuah penelitian yang dilakukan oleh sebuah tim dari Universitas Carnegie Mellon di tahun 2009 menemukan bahwa , seseorang yang tidur kurang dari tujuh jam sehari, memiliki resiko terserang flu yang mencapai tiga kali lebih tinggi ketimbang yang memiliki tidur cukup.
3. Selalu mencuci tangan
Tangan anda merupakan sarang virus dan bakteri. Sehingga pastikanlah setelah setelah beranjak ke kamar mandi atau keluar rumah, anda mencuci tangan dengan sabun. Jangan lupa untuk mengeringkannya segera, Ingat, bakteri akan dengan mudah menyebar di suhu yang lembab ketimbang suhu yang kering.
4. Relaksasi
Selalu sempatkan waktu untuk berelaksasi. Nikmati minum teh, menyiram tanaman atau melakukan hal lain yang membuat pikiran anda menjadi lebih tenang dan terhindar dari stress.
Stress meningkatkan risiko terkena flu, karena hal itu menghalangi tubuh untuk memproduksi molekul cytokine. Fungsi molekul ini memicu penyakit itu bereaksi terhadap sistem kekebalan tubuh. lebih jauh, selama menghadapi stress anda bisanya akan mengalami masalah tidur, pola makan tidak teratur dan pengabaian akan kesehatan.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

MATERI AQIDAH AKHLAK KELAS 1 DINIYYAH

sistem pendidikan dimesir

homonim, homofon, homograf, polisemi, peyorasi, ameliorasi, sinestesia